08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Kerja Sama dengan Belanda, ANRI Selenggarakan Workshop on Systematic Depot Registration

Kerja Sama dengan Belanda, ANRI Selenggarakan Workshop on Systematic Depot Registration

21

Jan 14

Kerja Sama dengan Belanda, ANRI Selenggarakan Workshop on Systematic Depot Registration

Peserta Workshop on Systematic Depot Registration menyimak materi yang disampaikan Prof. Charles Juergens

 

JAKARTA - Sebagai salah satu tindak lanjut kerja sama Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) dengan National Archives of the Netherland (NAN), pada 21 s.d 24 Januari 2014 ANRI melaksanakan Workshop on Systematic Depot Registration yang diikuti lima puluh satu orang pegawai ANRI. Workshop dilaksanakan di Ruang Serba Guna Soemartini,lantai 2, gedung A, ANRI dan dibuka secara langsung oleh Kepala ANRI yang dalam hal ini diwakili oleh Deputi Bidang Pembinaan Kearsipan, Dr. Andi Kasman. Bertindak sebagai narasumber seorang dosen dari Universitas Leiden, Prof. Charles Juergens.

Dalam sambutan Kepala yang disampaikannya, Andi mengungkapkan bahwa workshop ini diharapkan dapat meningkatkan Sumber Daya Manusia di kedua lembaga pemerintahan pada umumnya, dan dalam upaya mendukung dan meningkatkan kegiatan konservasi arsip di ANRI pada khususnya. “Dalam workshop ini nantinya akan dibahas aspek-aspek dan relasi antarfungsi dalam archival plan, registrasi lokasi dan fisik arsip di depot penyimpanan secara sistematis, dan dilanjutkan dengan praktek lapangan di depot penyimpanan arsip, ”paparnya.

Di awal penyampaian materinya, Juergens pun menerangkan bahwa registrasi arsip di depot secara sistematis ini nantinya dapat memberikan kontribusi dalam peningkatan kualitas pelayanan publik, khususnya yang berkaitan dengan pemanfaatan dan pendayagunaan arsip statis. Peserta pun diajak untuk berdiskusi dan praktik tentang hal-hal yang berkaitan dengan registrasi arsip di depot secara sistematis. (TK)


Bagikan

Views: 2356