08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

ANRI Terima Arsip Statis ASIAN Games 2018 dari Kemenpora

ANRI Terima Arsip Statis ASIAN Games 2018 dari Kemenpora ANRI Terima Arsip Statis ASIAN Games 2018 dari Kemenpora ANRI Terima Arsip Statis ASIAN Games 2018 dari Kemenpora ANRI Terima Arsip Statis ASIAN Games 2018 dari Kemenpora

07

Oct 21

ANRI Terima Arsip Statis ASIAN Games 2018 dari Kemenpora

Jakarta - 07/10/202, Sebanyak 8.201 nomor arsip terkait kegiatan ASIAN Games 2018 diserahkan Indonesia Asian Games 2018 Organizing Committee (INASGOC) melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) kepada Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI). Arsip tersebut diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris Kemenpora, Gatot S. Dewa Broto kepada Kepala ANRI, Imam Gunarto dalam acara yang digelar secara luring dan daring. Selain penyerahan arsip statis, pada kesempatan yang sama juga turut dilaksanakan deklarasi komitmen Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip (GNSTA) di lingkungan Kemenpora.

Menurut Gatot, kegiatan ini juga menjadi bentuk komitmen Kemenpora untuk menjaga dan merawat arsip sebagai aset bangsa yang tercipta di Kemenpora. “Karena seperti yang kita tahu, arsip dapat berperan sebagai memori kolektif bangsa yang dapat mewarisi berbagai informasi kepada anak cucu kita. Seperti halnya peristiwa ASIAN Games 2018, nantinya dapat diketahui generasi mendatang melalui arsip yang telah diserahkan oleh Kemenpora kepada ANRI. Selanjutnya, ini pun menjadi motivasi bagi kami untuk menjaga, merawat dan menyelamatkan arsip peristiwa penting lainnya seperti PON yang saat ini digelar di Papua, event olah raga lain serta kegiatan kepemudaan yang menjadi binaan Kemenpora, arsipnya juga harus diselamatkan,” jelas Gatot.

Gatot juga berharap dengan adanya penyerahan arsip statis, deklarasi GNSTA dan sosialisasi pedoman pengelolaan arsip dinamis, Kemenpora dapat memperoleh predikat pengelolaan arsip yang baik dari tahun ke tahun, memotivasi untuk terus melakukan pembenahan kearsipan di Kemenpora yang menyesuaikan dengan perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi.

Sementara itu, Imam Gunarto menyampaikan apresiasi yang tinggi dari ANRI kepada Kemenpora yang telah menyerahkan arsip statisnya kepada ANRI. “Arsip statis yang menjadi memori kolektif bangsa jika memiliki signifikansi  skala internasional, juga bisa kita ajukan untuk diakui sebagai Memory of the World oleh UNESCO" terang Imam Gunarto. Ditambahkan olehnya, Kemenpora juga sudah berkomitmen mendeklarasikan GNSTA yang menjadi spirit di hulu untuk peningkatan kualitas pengelolaan arsip. Dengan adanya GNSTA dapat membangun komitmen seluruh jajaran di Kemenpora untuk bersama-sama menjadikan kearsipan sebagai program yang berkelanjutan.

Sebagai informasi, penyerahan arsip statis ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan oleh Kemenpora kepada ANRI. Adapun penyerahan arsip statis ini merupakan kewajiban setiap pencipta arsip sebagaimana yang diamanatkan dalam Pasal 60 dan 61 Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan.

( tk )


Penulis : tk
Editor : Sitty Annisaa

Bagikan

Views: 2064