08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Tingkatkan Kualitas Kinerja Pejabat Fungsional di Era Transformasi Digital, ANRI Selenggarakan Rapat Koordinasi Internal

Tingkatkan Kualitas Kinerja Pejabat Fungsional di Era Transformasi Digital, ANRI Selenggarakan Rapat Koordinasi Internal Tingkatkan Kualitas Kinerja Pejabat Fungsional di Era Transformasi Digital, ANRI Selenggarakan Rapat Koordinasi Internal Tingkatkan Kualitas Kinerja Pejabat Fungsional di Era Transformasi Digital, ANRI Selenggarakan Rapat Koordinasi Internal Tingkatkan Kualitas Kinerja Pejabat Fungsional di Era Transformasi Digital, ANRI Selenggarakan Rapat Koordinasi Internal

18

Feb 20

Tingkatkan Kualitas Kinerja Pejabat Fungsional di Era Transformasi Digital, ANRI Selenggarakan Rapat Koordinasi Internal

Jakarta, (18/02) - Untuk menghadapi arus perubahan yang begitu cepat akibat adanya transformasi di era digital, Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) menyelenggarakan Rapat Koordinasi Internal di Ruang Serbaguna Noerhadi Magetsari, Gedung C Lantai 2, ANRI yang dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama serta seluruh Pejabat Fungsional Tertentu di lingkungan ANRI. Dalam acara Rapat Koordinasi yang dihadiri tidak kurang dari 250 peserta, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala ANRI, M. Taufik, menyampaikan bahwa acara ini bertujuan agar seluruh Pegawai ANRI tidak lelah untuk mengembangkan diri di era yang penuh perubahan ini dengan belajar kepada sosok-sosok yang berpengalaman dan memiliki kompetensi yang kredibel.

Salah satu sosok yang dapat memberikan inspirasi adalah Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana yang hadir menjadi pembicara kunci pada Rapat Koordinasi Internal tersebut. Dalam pemaparannya, Bima Haria Wibisana, menyampaikan bahwa Pejabat Fungsional sebagai motor dalam dunia birokrasi harus memiliki future dream sehingga dapat mewujudkan inovasi yang memicu reformasi radikal dalam cara bekerja yang lebih efektif dan efisien, serta membawa manfaat yang lebih besar bagi masyarakat. Tidak hanya berpikir untuk tahun ini atau untuk waktu dekat, tetapi juga harus memiliki gambaran untuk berpuluh tahun ke depan. 

Bima Haria Wibisana juga menyampaikan mengenai penguasaan teknologi informasi yang tepat sasaran dapat membawa sebuah terobosan yang signifikan, sehingga keberadaan instansi pemerintah dapat lebih dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para Pejabat Fungsional di lingkungan ANRI dapat terus berkembang di era transformasi digital dan membawa perubahan yang lebih baik bagi (ANRI).

( TP )


Penulis : TP
Editor : tk

Bagikan

Views: 574